TECHNICAL MEETING PESERTA KRN 2013 BERLANGSUNG LANCAR


Jumat (7/6) – Pukul 09.00 acara Technical Meeting (TM) KRN 2013 telah dilaksanakan di Hotel Grasia Semarang. Masing-masing tim telah mendapatkan technical rules yang telah disampaikan oleh Dewan Juri. Acara TM ini merupakan kesepakatan terakhir untuk pemberlakuan rules (peraturan) pertandingan KRN 2013 yang akan segera digelar esok hari. Masing-masing divisi perlombaan yaitu KRI, KRSBI, KRPAI dan KRSI telah dipaparkan mengenai peraturan jalannya pertandingan.

Tahun ini KRN 2013 bertemakan “Indonesia Hijau” yang diikuti sebanyak 104 tim dimana masing-masing 27 tim pada divisi KRPAI beroda dan berkaki, 16 tim pada divisi KRSBI (humanoid soccer), 16 tim pada divisi KRSI dan sisanya 18 tim pada divisi KRI. Dimana juara  KRI setelah event Nasional ini akan melaju pada pertandingan Internasional yaitu ABU ROBOCON 2013 di DANANG-VIETNAM pada tanggal 19 Agustus 2013 nanti.

TM yang dipaparkan oleh dewan juri dari masing-masing divisi pertandingan membahas mengenai peraturan pertandingan, outline pertandingan yang akan dilaksanakan, beserta peraturan juri mengenai body robot yang diperlombakan. Selain itu, peserta dijelaskan pula mengenai denah perlombaan dalam GOR Jatidiri dimana tempat pertandingan akan dilaksanakan.

Agenda hari ini setelah diadakan technical meeting, para peserta akan melakukan running test yang terdiri dari 2 tahap yaitu pola berurutan dan pola simulasi kontes pertandingan. Sebelum running test dilaksanakan terlebih dulu robot dari masing-masing peserta akan difoto sebagai dokumentasi dan setelah itu dilakukan pengukuran dan penimbangan robot agar robot yang dipertandingkan dapat memenuhi syarat atau pun tidak sebelum bertanding.

Seperti diketahui dewan juri pada kontes robot nasional ini, menerapkan peraturan perlombaan yang ketat sehingga nanti  benar-benar mampu bersaing dalam event Internasional.

“Pinalti bagi peserta yang melanggar peraturan akan diberikan sebagai bentuk sportivitas dalam pertandingan,”ujar salah satu juri Dr Wahidin Wahab,MSc dari UI.(humas)